Seperti yang kita tahu bersama, saat ini, tengah terjadi banyak bencana di negara kita. :'(
Seperti gempa, tsunami, banjir, dan gunung meletus. Astagfirullah....
Tentunya kita sangat prihatin melihat saudara kita yang hancur. Musibah dan bencana ini pastilah ada yang menghendakinya, yaitu Alah yang Maha Kuasa.
Tapi bukan berarti Allah itu kejam. Allah tidak akan menimpakan suatu bencana bila tidak ada penyebabnya. Sesungguhnya, dengan atau tanpa kita sadari, kitalah yang menyebabkan kerusakan-kerusakan di muka bumi.
"Telah tampak kerusakan di darat dan di laut disebabkan oleh ulah tangan manusia; Allah menghendaki agar mereka merasakan sebagian dari (akibat) perbuatan mereka, agar mereka kembali (ke jalan yang benar). Katakanlah (Muhammad), "Berpergilah di bumi lalu lihatlah bagaimana kesudahan orang-orang terdahulu. Kebanyakan dari mereka adalah orang-orang yang mempersekutukan (Allah)."
Teman-teman, berikut adalah beberapa penyebab kehancuran :
- Kezoliman (Baik kpd Makhluk hidup, dan kpd Allah)
- Kemegahan hidup & nikmat yang melimpah, sehingga melalaikan kita.
- Kufur nikmat (tidak mensyukuri nikmat yg diberikan Allah)
- Banyak orang MUNAFIK
- Berwala' (setia pada orang-orang kafir / mengikuti orang kafir)
- Meninggalkan amal ma'ruf & nahi munkar (meninggalkan kebaikan, & mendekati keburukan)
- Menyebarnya Riba' (uang haram)
- Penghancuran Masjid (baik secara fisik, maupun penyalah gunaan fungsi masjid)
- Meninggalkan Jihad (Berjuang di jalan Allah)
- Menahan / tidak mengeluarkan zakat
- Menyebarnya kekejian (ex : perzinaan, korupsi, judi, dll)
Rasulullah S.A.W bersabda,
"Apabila maksiat telah dikerjakan secara terang-terangan dan tanpa rasa malu, maka tunggulah azab Allah akan datang!"
Jadi, ibarat kita naik kapal, bila ada seorang penumpang yang melubangi kapal tersebut, maka semua penumpang akan menanggung akibatnya (tenggelam).
Maka dari itu, apabila ada orang yang hendak melubangi kapal tersebut, kita harusnya dapat melarang, atau memperingatinya agar semua dapat selamat sampai tujuan.
Usaha kita memperingatkan saudara kita yang melakukan kesalahan dan berdakwah adalah salah satu jihad kita.
Bila dengan lisan kita tidak dapat memperingatkan mereka, maka gunakanlah kekuatan (fisik).
Tetapi bila fisik juga tak sanggup mencegah kemunkaran tersebut, maka BERDO'A lah.
Semoga Allah dapat menyadarkan mereka, dan selalu melindungi kita.
Amin.. Amin Ya Robb
Tidak ada komentar:
Posting Komentar